Beberapa waktu yang lalu dapat garapan LCD TV merk Toshiba type 19HV10E dengan keluhan mati standby,yang nyala hanya lampu led indikatornya saja,di pencet tombol power di side panelnya nggak mau ON,dari remot juga mbegegeg nggak mau ON.Berikut ini jeroan dari LCD TV 19HV10E
untuk LCD TV jenis ini 90% yang bermasalah adalah firmwarenya. Berhubung saya tidak punya tool untuk pengeflashan secara ISP maka saya gunakan metode pengeflashan secara manual saja,yaitu dengan cara melepas IC flashnya hehehehe......
Akhirnya persiapan pengeflashan pun saya lakukan,adapun peralatannya adalah :
1. PC/Laptop/Netbook dengan OS Windows XP
2. Eeplus 2 ( informasi dan penggunaan bisa di lihat di SINI )
3. Kabel data + driver DKU5
4. Battery kotak 9V untuk catu daya eeplus
5. Kawat email untuk jumper.
Pertama lepas dulu IC flash LCDnya,seperti gambar berikut
Setelah itu pasang IC flash LCD ke tool eeplus
2, berhubung jenis ICnya SMD maka saya pergunakan jumper kawat email untuk mengoneksikan ke soket IC eeplus 2,seperti pada gambar berikut.
Gambar dari layout bagian bawah
Gambar dari layout samping
Setelah pengeflashan selesai silahkan pasang kembali IC flash ke mainboard LCD,
seperti gambar berikut.
Hmmmm.....legone atiku,akhirnya m@k BYAAARRR....juga garapanku
0 komentar:
Posting Komentar