* SELAMAT DATANG DI SEKAWAN SERVIS ELECTRONIC * SERVIS:TV,COMPUTER,DVC,Ampli fier dll. * Spesialis Kulkas,AC Rumah, AC mobil dan Mesin Cuci. * Alamat: Taraman Sidoharjo Sragen *

SEK4W4N SERVIS ELECTRONIC

Memasang Relay untuk Lampu Motor

On 0 komentar

Tren penggantian lampu depan menggunakan HID dan halogen yang lebih terang dari lampu standar memang sedang marak. Tapi, harganya yang mahal hanya bisa dijangkau oleh sebagian kalangan saja. Lalau, bagaimana caranya menambah terang lampu dengan biaya yang lebih murah? Gunakan saja relay. Relay yang dipasang pada rangkaian kelistrikan lampu motor akan membuat lampu menjadi lebih terang, karena relay menyingkat arus listrik dari accu/aki dan mengurangi kekurangan arus yang tersedot ke rangkaian kelistrikan kabel body motor.
Bagaimana aplikasinya? Dibawah ini adalah contoh skema rangkaian relay untuk lampu utama
(Catatan : posisi kabel lampu jauh dan dekat pada soket dan warna kabel berbeda-beda tergantung jenis motor. Kaki pada relay yang ditandai angka 30, 85,86, 87 posisinya bisa berbeda-beda tergantung merk relay. Gambar diatas hanya contoh saja)
Skema tersebut bisa digunakan untuk motor dengan kelistrikan DC, yang cirinya adalah lampu bisa dinyalakan tanpa menyalakan mesin terlebih dahulu, contohnya Suzuki Thunder dan Honda Tiger.  Lampu jauh dan dekat menggunakan relay yang terpisah, jadi jika ingin menggunakan salah satu lampu saja (misalnya lampu jauh saja untuk mencegah aki tekor) tinggal merangkai relay untuk lampu jauh saja. Relay yang digunakan adalah relay dengan 4 kaki.
Bagaimana dengan motor yang menggunakan kelistrikan AC seperti motor bebek dan matic? prinsipnya berbeda dengan kelistrikan DC. Jika di kelistrikan DC mengambil sumber listrik langsung dari aki, untuk kelistrikan AC mengambil dari jalur kelistrikan untuk lampu standar. Skema kelistrikannya seperti dibawah ini :
(Catatan : posisi kabel lampu jauh dan dekat pada soket dan warna kabel berbeda-beda tergantung jenis motor. Kaki pada relay yang ditandai angka 30, 85,86, 87 posisinya bisa berbeda-beda tergantung merk relay. Gambar diatas hanya contoh saja)
Cara kerjanya adalah saat kita mengoperasikan lampu jauh maka filamen lampu jauh dan dekat menyala bersamaan, sehingga lampu menjadi lebih terang karena seperti menggunakan 2 lampu. Untuk menyalakan relay menggunakan sakelar terpisah. Relay yang digunakan adalah relay 5 kaki.

0 komentar: